United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club

United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club (http://www.unitedindonesia.org/forum/index.php)
-   General Football (http://www.unitedindonesia.org/forum/forumdisplay.php?f=19)
-   -   Australian Football (http://www.unitedindonesia.org/forum/showthread.php?t=4664)

Andi Istiabudi 09-10-2012 11:00 AM

Australian Football
 
Guys, thread ini saya buat untuk postingan seputar sepakbola dan liga Australia mengingat perkembangan sepakbola di benua Kangguru tersebut meskipun mungkin levelnya belum sebaik EPL, La Liga, Eradivisse, Bundesliga maupun Serie-A. Berikut postingan pertama saya :

Tiga Bintang Lawas Belum Mampu Dongkrak Klub Australia
Penulis: L Sastra Wijaya

http://assets.kompas.com/data/photo/...261620X310.jpg

Bintang sepak bola dunia lawas, Shinji Ono dari Jepang (kiri), Alessandro Del Piero asal Italia (tengah), dan Emile Heskey yang berpaspor Inggris berpose di depan media dalam peluncuran Liga Australia atau A-League 2012/13 di Sydney, Selasa (2/10/2012). Ono memperkuat Western Sydney Wanders FC, Del Piero bermain untuk Sydney FC, dan Heskey berkostum Newcastle Jets.


ADELAIDE, KOMPAS.com - Kehadiran bintang seperti Alessandro Del Piero, Emile Heskey, dan Shini Ono ternyata belum bisa mendongkrak sepenuhnya penampilan tim mereka dalam laga perdana di Liga Australia.

Del Piero gagal menyelamatkan klubnya, Sydney FC dari kekalahan. Sabtu (6/10/2012), Sydney kalah dari Wellington Phoenix 0-2. Sehari kemudian, klub Emile Heskey, Newcastle Jets ditaklukkan Adelaide United 0-2.

Keberuntungan masih memayungi bintang lama asal Jepang, Shinji Ono. Tim yang diperkuatnya, Western Sydney Wanderers, mampu meraih satu poin setelah menahan imbang Central Coast Mariners dengan skor kacamata.

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L. Sastra Wijaya, Liga "Negeri Kanguru" baru saja dimulai, sehingga masih sulit mengukur dampak kehadiran bintang lawas dunia, seperti Del Piero, Heskey dan Ono, bagi klub masing-masing.

Yang pasti, ketiga ikon itu harus segera beradaptasi demi menginspirasi rekan-rekan baru mereka.

Setelah kekalahan dari Wellington itu, Del Piero mengatakan, baru adil memberikan penilaian kemajuan Sydney FC setelah 10 pertandingan.

Ironis bagi Heskey bersama Newcastle Jets. Meski tampil di markas sendiri, Stadion Hunter, mereka tak mampu mendulang poin dan ditebas dua gol tanpa balas oleh Adelaide United, Minggu kemarin.

Padahal, sang tamu baru mendarat di "Negeri Kanguru", setelah pada Kamis (4/10/2012), dilibas tuan rumah Bunyodkor 2-3 di Taskhent, Uzbekistan, dalam laga 120 menit. Kelelahan fisik plus sempitnya waktu pemulihan kebugaran Adelaide setelah menempuh perjalanan 25.000 kilometer tak mampu dimanfaatkan Heskey dan kawan-kawan.

Eks bintang Liverpool itu sendiri baru sepekan lalu tiba di Australia dan turun 70 menit dalam pertandingan itu. Menurut laporan media Australia, kontribusi Heskey di lapangan terbatas.

"Saya pikir, perannya lumayan di lini depan. Dia sebenarnya ingin bermain penuh selama 90 menit, namun kami harus menggunakannya dengan optimal," kata Pelatih Newcastle, Gary van Egmonds.

Dalam laga Western Sydney Wanderers versus Central Coast Mariners yang berakhir imbang tanpa gol, Ono hanya dimainkan sebagai cadangan

Di pertandingan lainnya, juara bertahan Liga Australia, Brisbane Roar kalah 0-1 dari tuan rumah Perth Glory di Stadion Pattersons.

GUNGZ-HO 09-10-2012 12:19 PM

Re: Australian Football
 
denger denger gossipnya bakrie grup punya saham di salah satu club liga aussie selain di belgia ...benarkah??pirate*

Andi Istiabudi 09-10-2012 12:46 PM

Re: Australian Football
 
Quote:

Originally Posted by GUNGZ-HO (Post 433708)
denger denger gossipnya bakrie grup punya saham di salah satu club liga aussie selain di belgia ...benarkah??pirate*

Yup, tahun 2011 silam keluarga Bakrie memang membeli 70 % saham klub Brisbane Roar yang merupakan juara A-League 2011.

IBlomqvist15 09-10-2012 04:07 PM

Re: Australian Football
 
Liga di Australia sepertinya sedang/akan mengikuti langkah yg dilakukan Jepang, mengontrak pemain kelas dunia yg sudah melewati masa keemasan. Sayangnya pemberitaan tentang pembinaan pemain muda di sana belum se-booming di Jepang. :devil3:

Andi Istiabudi 12-10-2012 08:05 PM

Re: Australian Football
 
Seru nih kalau Sydney FC punya duo attacante Italiano :D

Sydney FC Juga Incar Totti

Penulis: L Sastra Wijaya

SYDNEY, KOMPAS.com - Setelah mendapatkan bintang Juventus Alessandro Del Piero, klub sepakbola Australia Sydney FC, sedang mempertimbangkan untuk membeli pemain Italia lainnya, Francesco Totti dari AS Roma.

CEO Sydney FC, Tony Pignata, mengemukakan, kemungkinan tersebut dalam wawancara dengan mingguan italia Panorama.

"Totti adalah pemain hebat." kata Pignata seperti dimuat oleh situs Panorama.

"Saat ini, dia sedang bermain bagus untuk AS Roma. Namun di masa depan, apapun bisa terjadi."

Demikian dilaporkan oleh situs Australia news.com.au.

Totti, 36 tahun, satu tahun lebih muda dari Del Piero yang bergabung dengan Sydney FC, setelah 19 tahun bermain untuk Juventus. "Kesahajaannya yang membuat saya terkesan." kata Pignata, mengenai Del Piero.

"Karirnya tidak akan berakhir di Australia. Dia masih ingin memenangkan banyak trofi".

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L Sastra Wijaya, Totti dan Del Piero adalah teman dekat di luar lapangan. Bulan lalu, Totti mengatakan bahwa ketika AS Roma melawan Juventus, pertandingan akan terasa aneh tanpa kehadiran Del Piero.

"Tidak diragukan lagi sepak bola Italia akan kehilangan Del Piero. Namun yang penting, saya masih di sini. Saya ingin menghadapi dia lagi sehingga kami bisa pensiun bersama-sama." kata Totti.

Sementara itu, dalam wawancara dengan harian Italia Gazzetta dello Sport, Del Piero menjelaskan alasan mengapa dia memilih Sydney FC dan bukannya Liverpool.

Menurut Del Piero, salah satu alasannya adalah karena tragedi Heysel di tahun 1985.

"Liverpool memberikan penawaran di saat perundingan dengan Sydney sudah di tingkat lanjut. Dan saya juga berpikir mengenai apa yang terjadi di Heysel. Juventus dan Liverpool sudah berhasil memperbaiki lagi hubungan mereka, namun bagi banyak orang tragedi Heysel tidak akan terlupakan." kata Del Piero.

Di final Piala Champions di Stadion Heysel Belgia di tahun 1985, sebanyak 39 orang tewas, kebanyakan adalah pendukung Juventus ketika kerusuhan terjadi dan sebuah dinding yang memisahkan pendukung Liverpool dan Juventus roboh.

ivanzferdinand 12-10-2012 08:17 PM

Re: Australian Football
 
Paling nanti yang jadi Trendmark Dua Legenda Italia itu!! Andaikan Fransesco Totti Jadi resmi pindah klub!! Tapi saya setuju karena akan meningkatkan kualitas dan minat di negara Austrilia khususnya sepak bola. Negara kita??

Andi Istiabudi 12-10-2012 08:33 PM

Re: Australian Football
 
Quote:

Originally Posted by ivanzferdinand (Post 434844)
Paling nanti yang jadi Trendmark Dua Legenda Italia itu!! Andaikan Fransesco Totti Jadi resmi pindah klub!! Tapi saya setuju karena akan meningkatkan kualitas dan minat di negara Austrilia khususnya sepak bola. Negara kita??

Sebenarnya dulu Indonesia pernah melakukan hal serupa, tepatnya di era Liga Dunhill (atau Liga Indonesia yang kadang disebut Ligina) periode 1994-1996 dimana saat itu Pelita Jaya mendatangkan 3 mantan bintang Piala Dunia dari 3 Piala Dunia berbeda, yakni Mario Kempes (Argentina - Piala Dunia 1978), Roger Milla (Kamerun - Piala Dunia 1990 dan 1994), Maboang Kessack (Kamerun - Piala Dunia 1994). Tapi tentu saja usia tidak bisa membohongi kualitas fisik mereka :D

Selain itu kalau tidak salah PSIS Semarang pernah mendatangkan mantan legenda asal Angola, Abel Campos. Oiya, mantan pemain United, Jesper Blomqvist konon juga sempat dikabarkan bakal bergabung dengan salah satu tim IPL namun batal ....

Saya yakin semua insan pembina klub sepakbola di tanah air pasti ingin mendatangkan mantan bintang dunia untuk bermain di dunia namun kendalanya pasti dana yang dibutuhkan sangat besar dan mungkin tidak efektif bagi klub dengan suasana kompetisi di Indonesia. Ya mudah-mudahan kedepannya kita bisa meniru MLS, J-League dan A-League yang bisa mendatangkan mantan bintang dunia :)

Andi Istiabudi 12-10-2012 10:24 PM

Re: Australian Football
 
Berikut beberapa mantan pemain Manchester United yang pernah bermain di A-League :

1. George Best (Brisbane Lions : 1983/1984).
2. Dwight Yorke (Sydney FC : 2005/2006).
3. Mark Bosnich (Sydney United : 1991/1992, Central Coast Marines : 2008, Sydney Olympic : 2009)
4. Liam Miller (Perth Glory : 2011 - now)

Andi Istiabudi 13-10-2012 11:06 PM

Re: Australian Football
 
Ayo Del Pero, tunjukkan dirimu belum "habis" :D

Del Piero Hadirkan Rekor, Belum Kemenangan
Penulis: L Sastra Wijaya

http://assets.kompas.com/data/photo/...198620X310.jpg

SYDNEY, KOMPAS.com - Kehadiran Alessandro Del Piero di klub Sydney FC menghadirkan rekor penonton. Pada pertandingan kandang melawan Newcastle Jets di Allianz Stadium, Sabtu (13/10/2012), sebanyak 35.419 penonton memadati stadion. Ini merupakan rekor jumlah penonton dalam pertandingan Sydney FC. Sayangnya, tuan rumah dipaksa menyerah 2-3 dari tamunya. Ini kekalahan kedua Sydney FC dalam dua pertandingan pertamanya Liga Australia.

Ada dua bintang besar di pertandingan ini. Selain Del Piero, juga mantan pemain Liverpool, Emile Heskey, yang membela Newcastle Jets. Baik Del Piero maupun Heskey sama-sama mencetak gol, namun Newcastle akhirnya yang mendapatkan tiga poin penuh.

Menurut laporan kantor berita Australia, AAP, kedua tim bertanding seperti di grand final, memperebutkan sebuah piala, setelah keduanya kalah dalam pertandingan pembuka liga. Sydney kalah 0-2 dari Wellington Phoenix, sementara Newcastle ditundukkan 0-2 oleh Adelaide United.

Ryan Griffiths mencetak gol pertama bagi Newcastle, disusul gol Heskey dan Craig Goodwin. Kemudian, Del Piero dan Blake Powell memperkecil kekalahan bagi Sydney FC.

Penonton tuan rumah, menurut AAP, terkesima di menit 11 ketika Griffiths mencetak gol pertama bagi Newcastle akibat tendangan pojok Craig Goodwin. Bola Goodwin dihalau oleh mantan kapten Australia, Brett Emerton, namun jatuh ke kaki Griffiths di kotak penalti.

Sydney mendapatkan tendangan bebas di menit ke-26, setelah pemain belakang Newcastle asal Brasil, Tiago Calvano, menjatuhkan Del Piero sedikit di luar kotak penalti. Seluruh stadion bersorak ketika mantan bintang Juventus ini yang memang memiliki spesialisasi tendangan bebas menaklukkan kiper dari jarak 25 meter.

Setelah Del Piero, kemudian giliran Emile Heskey mencetak gol pertamanya di Australia di menit ke-41 dengan tendangan voli, setelah mendapat umpan dari kapten Newcastle, Terry McFlynn.

Di babak kedua, Newcastle memperbesar keunggulan menjadi 3-1 lewat Craig Goodwin sebelum tandukkan kepala Blake Powell memperkecil kekalahan Sydney.

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L Sastra Wijaya, mengomentari kekalahan timnya, Del Piero mengatakan, timnya harus bermain lebih baik lagi.

"Kami tidak puas karena kami kalah. Kami berjuang, tapi baru lebih kompak setelah kami tertinggal dari lawan." kata Del Piero.

Ketika ditanya apa yang salah, Del Piero mengatakan, semua terserah evaluasi Pelatih Ian Crook kemudian. "Saya ingin mandi sekarang. Pelatih bisa melihat permainan lebih baik dari kami. Kami akan menonton rekaman pertandingan tiga atau empat kali nantinya." tambah Del Piero.

Andi Istiabudi 14-10-2012 08:34 PM

Re: Australian Football
 
Setelah sebelumnya saya sempat posting nama-nama mantan pemain United yang pernah berlaga di A-League, kini saya akan posting beberapa nama pemain dunia yang juga pernah bermain di negeri kangguru tersebut selain Alessandro Del Piero dan Emile Heskey :

1. Juninho Paulista (Sydney FC : 2007-2008).
2. Robbie Fowler (North Queensland Fury : 2009-2010, Perth Glory : 2010-11).
3. Harry Kewell (Melbourne Victory : 2011-2012).
4. Brett Emerton (Sydney FC : 2011-sekarang).


All times are GMT +8. The time now is 12:20 AM.

Powered by vBulletin® Version 3.8.2
Copyright ©2000 - 2024, Jelsoft Enterprises Ltd.
User Alert System provided by Advanced User Tagging v3.0.6 (Pro) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
United Indonesia - Manchester United Supporters Club of Indonesia