View Single Post
Old 09-10-2010, 03:23 PM   #9
Andi Istiabudi
manager
 
Andi Istiabudi's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Jakarta
Posts: 33,888
Thanks: 0
Thanked 2,334 Times in 1,748 Posts
Mentioned: 146 Post(s)
Andi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to behold


Default Re: African Football

Afsel Tagih Utang ke FIFA
Dimas Ramadani


Liputan6.com, Johannesburg: Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan sudah berlalu tiga bulan. Juara dunia baru lahir setelah Spanyol mengalahkan Belanda pada partai final di Johannesburg, 11 Juli lalu. Tetapi, masih ada permasalahan yang tertinggal dan dituntut untuk diselesaikan.

Kota-kota penyelenggara PD 2010 menyatakan FIFA berutang. Salah satu kota bahkan akan bertindak tegas jika badan sepakbola dunia tidak segera membayarkannya. Durban, kota yang dimaksud, menantikan janji FIFA membayar 10 persen dari hasil penjualan tiket. Itu belum termasuk pembayaran tunggakan berbagai fasilitas umum.

"Kami meminta pembayaran dengan segera," tuntut Michael Sutcliffe, pemegang otoritas Durban, Jumat (8/10). "Kami sudah bernegosiasi selama dua tahun. Kami siap melakukan langkah selanjutnya—jalur hukum. FIFA sama sekali tidak memberikan masukan apapun buat kami."

Durban menganggap FIFA berutang 355 juta euro (Rp 4,2 triliun) dari biaya kebersihan pascaturnamen, listrik, air bersih, dan biaya penggunaan Moses Mabhida Stadium. FIFA menyatakan, utang tersebut merupakan permasalahan antara komite panitia penyelenggara lokal dan kota-kota penyelenggara. Bukan tanggungan FIFA, yang kemudian menolak berkomentar lebih jauh mengenai kekecewaan ini.

Sementara itu, ketua panitia lokal PD 2010 Danny Jordaan menyatakan, penerimaan tiket masih diaudit sehingga belum ada pembagian ke kota-kota penyelenggara. Ia membenarkan bahwa setiap kota berhak atas 10 persen hasil penjualan tiket pertandingan. PD 2010 diselengarakan di sembilan kota dan menggunakan 10 stadion yang lima di antaranya dibangun khusus—benar-benar baru—untuk turnamen sepakbola terakbar ini.(DIM/AFP)

Source : http://bola.liputan6.com
Andi Istiabudi is offline   Reply With Quote