Thread: Seputar Basket
View Single Post
Old 26-11-2009, 03:55 PM   #25
zudomiriku
moderator
 
zudomiriku's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Kemang(gisan)
Posts: 24,492
Thanks: 5,047
Thanked 1,785 Times in 921 Posts
Mentioned: 274 Post(s)
zudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond reputezudomiriku has a reputation beyond repute
Default Re: Seputar Basket

Iverson Umumkan Rencana Pensiun
Kris Fathoni W - detiksport



Memphis - Allen Iverson tampaknya akan segera undur diri dari arena basket. Ini terjadi tak lama setelah kontraknya dengan Memphis Grizzlies berakhir jauh lebih dini.

Sebelum musim ini bergulir, Iverson teken kontrak setahun dengan Grizzlies. Bersama tim itu, si pemain 34 tahun itu ternyata acap dicadangkan dan hanya turun tiga kali saja.

Di awal bulan November, Iverson yang tampak sudah tak betah lagi pun minta izin istirahat dari Grizzlies. Tak sampai dua pekan kemudian, kedua pihak sepakat menyudahi kerjasama.

Setelah tak lagi terikat dengan Grizzlies, salah satu pencetak angka terhebat di NBA tersebut kabarnya sempat diminati oleh sejumlah tim. Namun, tak ada realisasi apa-apa dan kini yang tersiar bahkan kabar pensiun dari Iverson.

Kabar tersebut dimuat dalam situs Stephen A. Smith, seorang jurnalis olahraga yang dulu bekerja untuk media Philadelphia Inquirer saat Iverson membela Philadelphia 76ers. Stephen juga dikenal sebagai teman Iverson dan pengamat olahraga basket.

"Aku ingin mengumumkan rencanaku pensiun dari NBA. Aku selalu berpikir bahwa pada saatnya aku mundur, itu akan dikarenakan aku tak bisa lagi membantu timku seperti dulu lagi. Tapi itu bukan masalahnya kini," aku Iverson seperti dikutip Reuters.

"Aku masih amat cinta permainan ini, aku masih memiliki hasrat besar untuk bermain. Aku masih merasa bisa kompetitif di level tertinggi," lanjut dia.

Faktor keluarga tampaknya menjadi alasan mengapa keputusan mundur diambil oleh Iverson. "Mundur akan membuatku bisa menghabiskan waktu berharga dengan istri dan anak-anakku."

"Ini adalah hadiah yang melebihi semua yang pernah kuraih di lapangan basket. Aku sudah berdoa untuk hari ini dan melihatnya sebagai berkah terbesar. Aku sudah menikmati 13 musim NBA dan aku bersyukur," demikian Iverson.
zudomiriku is offline   Reply With Quote