View Single Post
Old 04-11-2019, 10:40 PM   #1103
Andi Istiabudi
manager
 
Andi Istiabudi's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Jakarta
Posts: 33,888
Thanks: 0
Thanked 2,334 Times in 1,748 Posts
Mentioned: 146 Post(s)
Andi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to behold


Default Re: Paul Labile Pogba

Semangat Pogba !!!

Pogba Sudah Gatal Pengin Bantu MU
Novitasari Dewi Salusi - detikSport



Manchester - Paul Pogba merasa frustrasi karena tak berdaya melihat Manchester United dapat hasil buruk. Namun ia harus bersabar karena proses pemulihan cederanya masih beberapa pekan lagi.

Pogba sedang menepi karena cedera pergelangan kaki. Gelandang internasional Prancis itu terakhir kali tampil saat MU bermain imbang 1-1 dengan Arsenal pada akhir September.

Selama Pogba absen, MU mencatat tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan dua kali kalah di semua kompetisi. Terakhir, Setan Merah tumbang 0-1 di markas Bournemouth di Liga Inggris akhir pekan kemarin.

"Rasanya paling buruk (menyaksikan tim kalah saat cedera). Setelahnya, tidak mudah bagi saya melihat teman-teman setim pergi latihan atau beraksi di atas lapangan," ujar Pogba kepada RMC Sport seperti dilansir Sky Sports.

"Anda berlatih di dalam ruangan, Anda ingin kembali untuk membantu teman-teman setim. Tapi ketika Anda cedera, itu tidak mudah (secara psikologis). Yang paling penting adalah sembuh dengan sebaik-baiknya."

Soal comeback, Pogba masih harus menunggu sampai benar-benar pulih. Pesepakbola 26 tahun itu masih harus menjalani rehabilitasi selama 3,5 pekan lagi.

"Saya masih akan dalam perawatan selama 10 hari. Setelahnya, saya masih menjalani dua pekan rehabilitasi," kata Pogba.
Andi Istiabudi is offline   Reply With Quote