United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club
Register
Go Back   United Indonesia - Manchester United Indonesia Supporters Club > OUTSIDE UNITED > General Football

Display Modes
Thread Tools
Old 19-09-2010, 01:51 PM   #1
Hilman-Bukan-Superman
first team
@HilManUnited
 
 
Hilman-Bukan-Superman's Avatar
 
Join Date: Jan 2010
Location: Karawang
Posts: 2,603
Thanks: 246
Thanked 624 Times in 238 Posts
Mentioned: 41 Post(s)
Hilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to all
Visit Hilman-Bukan-Superman's Facebook Visit Hilman-Bukan-Superman's Twitter
Default Liga Primer Indonesia

Liga Primer Indonesia Siap Digelar Oktober

Bola.net - Bertempat di kediamannya di Jalan Jenggala 1, Senopati, Jakarta, Jumat (17/9), pengusaha Arifin Panigoro menggagas terbentuknya Liga Primer Indonesia. Liga sepak bola ini merupakan kompetisi yang pembentukannya berdasarkan kesepakatan para klub.

Arya Abhiseka, dari tim perumus Liga Primer Indonesia (LPI) menjelaskan sedikit banyak dari liga yang disebut sebagai tandingan dari Liga Super Indonesia itu.

"Ini momentum awal reformasi sepak bola yg sangat penting. Semua klub itu susah cari duit seusai kompetisi, Arema aja dua kali juara tapi akhir kompetisi punya utang Rp5 miliar. Kita bisa selamatkan negara minimal Rp600 miliar per tahun. Pemerintah juga seharusnya melarang menggunakan APBD, agar uang rakyat terselamatkan. Makanya kita coba buat kompetisi ini," jelasnya tentang awal mula munculnya gagasan pembentukan LPI.


Gagasan adanya liga tandingan ini sedikit banyak menimbulkan kontroversi, karena itu yang paling dikhawatirkan adalah respon dari klub-klub yang ada.

"Responnya sangat baik karena ini alternatif pemikiran di antara masalah-masalah saat ini. Boleh dikatakan klub-klub saat ini sedang pailit. Tidak ada klub yang untung, kita berharap Arema kemarin bisa untung tapi ternyata tidak. Kalau kita tidak menggunakan APBD, saya kira ini sangat baik, arah pemikiran yg baik," jelasnya tentang respon para klub.

Salah satu kekhawatiran lagi adalah legalisasi dari kompetisi ini.

"Ini tidak legal karena bukan di bawah PSSI. Kita ingin memberikan kesan bahwa klub memberikan pendapatan untuk mandiri. Adapun penggunaan APBD itu harusnya untuk klub-klub di daerah saja, bukan klub nasional. Ini bukan merupakan perlawanan tapi supaya bisa berpikir lebih baik, ini harus didukung."

Arya mengatakan keseriusan dari gagasan ini sudah terlihat karena mereka sudah merencanakan dengan matang kalau bulan Oktober nanti kompetisi ini sudah dimulai.

Dia juga langsung menjelaskan tentang sistem dari kompetisi itu, "Tidak akan jauh berbeda. Ada 20 klub yang berlaga dengan sistem home dan away. Untuk mempermudah proses tidak akan perbedaan drastis, semua kira-kira sama."

Dalam pertemuan kemarin sudah ada para wakil klub yang hadir, yaitu dari PSM Makassar, Persebaya Surabaya, Arema Indonesia, Persija Jakarta, PSMS Medan, Persipura Jayapura, Semen Padang, Persitara Jakarta Utara, PSPS Pekanbaru, PSS Sleman, Persijap Jepara, PSIS Semarang, Persema Malang, Deltras Sidoarjo, dan Persibo Bojonegoro.

Sementara, ada lima klub lain yang tidak hadir dalam pertemuan tersebut. Tapi penyelenggara mengklaim bahwa mereka juga mendukung pembentukan LPI. Lima klub itu adalah Sriwijaya FC, Persita Tangerang, Persib Bandung, Persis Solo, dan Mitra Kukar.

Dia juga yakin kalau gagasan ini akan disambut dengan baik oleh masyarakat.

"Setidaknya ini adalah sebuah inisiatif apakan fair play sudah terjadi di negara kita. Kami akan berusaha lebih transparan. Bedanya pada kepemilikannya. ISL 90% dimiliki oleh PSSI, kalau LPI seluruhnya dimiliki oleh klub. Tidak ada lagi bantuan dari APBD. Semuanya tergantung dari tiket dan penonton. Soal sponsor itu semuanya akan otomatis jika sebuah klub bisa memperlihatkan kredibilitasnya." (bola/adt/cax)
__________________

To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.


To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.
Hilman-Bukan-Superman is offline   Reply With Quote
Old 19-09-2010, 01:57 PM   #2
Hilman-Bukan-Superman
first team
@HilManUnited
 
 
Hilman-Bukan-Superman's Avatar
 
Join Date: Jan 2010
Location: Karawang
Posts: 2,603
Thanks: 246
Thanked 624 Times in 238 Posts
Mentioned: 41 Post(s)
Hilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to all
Visit Hilman-Bukan-Superman's Facebook Visit Hilman-Bukan-Superman's Twitter
Default Re: Liga Primer Indonesia

Perbandingan Liga Primer Indonesia dan Liga Super Indonesia

Bola.net - Pendiri grup PSSI Tandingan di situs jejaring sosial, Ian Rajagukguk, menjelaskan tentang perbedaan konsep Liga Super Indonesia dengan Liga Primer Indonesia (LPI) yang rencananya akan digelar 26 Oktober mendatang.

Menurut tulisannya, LPI memiliki akan memberikan keuntungan lebih banyak bagi klub dibanding LSI. Salah satu dari keuntungan tersebut adalah klub akan menerima pembagian keuntungan dana dari sponsor secara penuh atau 100 persen.
Berikut rincian perbedaan LSI dengan LPI yang dibeberkan Ian.

Liga Super Indonesia (LSI)

LSI di bawah payung PSSI.
Afiliasi regional: AFC
Afiliasi Internasional : FIFA
Struktur Saham:
Yayasan: 5%
Klub: 0%
PSSI: 95%

Pembagian Hak Siar TV (kompensasi siaran langsung): 0%
Pembagian Sponsor Utama : 0%
Keuntungan : 100% untuk PSSI/PT Liga Indonesia
Wasit : Lokal
Sumber Dana : APBD
Badan Yudisial : Komdis dan Komding PSSI
Peserta : 18 klub
Sponsor : PT. Djarum (Rp.41.5 milliar)
Hadiah : Rp 1,5 milliar

Liga Primer Indonesia (LPI)

LPI di bawah payung PSSI
Afilliasi Regional: AFC
Afiliasi Internasional: FIFA

Struktur Saham
Yayasan: 100% klub

Pembagian Hak Siar TV
Klub: 100%

Pembagian Sponsor Utama
Klub: 100%

Keuntungan:
Kuota Klub Peserta: 80%
Kuota Pembinaan: 20%
Wasit: Asing (2 tahun)
Sumber Dana: Investasi Rp 15-20 milliar per klub
Badan Yudisial: Komdis dan Komding LPI
Peserta: 18-20 klub
Sponsor: Konsorsium investor
Hadiah: 5 milliar.

Tampaknya LPI akan menggunakan format profesional layaknya kompetisi profesional seharusnya dilakukan. Salah satunya adalah dengan menyertakan klub sebagai pendiri liga. Kompetisi yang dibentuk, diurus dan dimainkan oleh mereka sendiri. LPI mengadopsi model Liga Premier Inggris yang berdiri sendiri, terpisah dari Federasi Sepak Bola Inggris (FA). LPI nantinya akan merangsang klub peserta untuk mandiri dan bisa mengelola keuangannya sendiri Semua klub peserta punya perwakilan dan menjadi pengurus di sana. (bola/jef)
__________________

To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.


To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.
Hilman-Bukan-Superman is offline   Reply With Quote
Old 19-09-2010, 02:04 PM   #3
Hilman-Bukan-Superman
first team
@HilManUnited
 
 
Hilman-Bukan-Superman's Avatar
 
Join Date: Jan 2010
Location: Karawang
Posts: 2,603
Thanks: 246
Thanked 624 Times in 238 Posts
Mentioned: 41 Post(s)
Hilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to all
Visit Hilman-Bukan-Superman's Facebook Visit Hilman-Bukan-Superman's Twitter
Default Re: Liga Primer Indonesia

Ancaman dr BLI..
Apa PSSI takut pemasukannya berkurang??

BLI Ancam Cabut Keanggotaan Klub Liga Tandingan PSSI

Bola.net - Badan Liga Indonesia mengancam akan mencabut keanggotaan klub di PSSI yang mengikuti liga sepak bola profesional di luar kompetisi dan turnamen sepak bola profesional resmi yang dikelola Badan Liga Indonesia atau PSSI.

Penegasan itu tertuang dalam surat Badan Liga Indonesia (BLI) nomor 0093/A-08/BLI-3.1/IX/2010 tertanggal 11 September 2010. Surat yang ditujukan kepada klub peserta ISL dan Divisi Utama Liga Indonesia itu berisi enam poin.

Surat tersebut diberikan, termasuk diterima Arema FC, sehubungan dengan adanya wacana pembentukan liga sepak bola profesional di luar kompetisi dan turnamen resmi yang diselenggarakan BLI atau PSSI. Maka perlu BLI menyampaikan beberapa hal.

BLI menegaskan pengelolaan kompetisi dan turnamen sepak bola profesional di Indonesia dilaksanakan oleh BLI yang mendapatkan wewenang, tugas dan tanggung jawab dari PSSI selaku otoritas sepak bola tertinggi di Indonesia.

Bahwa segala bentuk penyelenggaraan pertandingan, kompetisi dan turnamen sepak bola yang bersifat profesional di Indonesia harus mendapatkan persetujuan dari federasi sepak bola nasional dalam hal ini PSSI seperti diatur dalam FIFA Statuters dan Statuta PSSI.

Dijelaskan dalam surat yang ditandatangani Ketua BLI, Andi Darussalam Tabusalla itu, bahwa pembentukan liga sepak bola profesional Indonesia di luar kompetisi dan turnamen resmi, bertentangan dengan Article 80 FIFA Statutes dan pasal 79, 81, dan 85 Statuta PSSI, sehingga jika hal itu direalisasikan akan menimbulkan konsekuensi secara hukum melalui sanksi dan hukuman yang diterima oleh PSSI, BLI dan Klub.

Dari hal tersebut, BLI menyampaikan kepada klub agar tidak terlibat atau melibatkan diri dengan turut serta dalam wacana pembentukan liga sepak bola profesional, mengingat klub adalah anggota PSSI dan peserta kompetisi serta turnamen sepak bola profesional yang diakui PSSI, AFC dan FIFA. Apabila klub tetap mengikutinya, maka klub bersangkutan akan digugurkan dan klub kehilangan hak sebagai anggota seperti yang diatur dalam statuta PSSI.

BLI juga akan mengambil langkah yang diperlukan terhadap situasi dan wacana yang berkembang tentang pembentukan liga sepak bola profesional tersebut untuk menjamin kelangsungan profesionalisme sepak bola Indonesia yang telah berjalan dengan baik.

Menyikapi surat BLI terkait wacana tersebut, Sudarmaji, Manager Media Officer Arema Indonesia, menegaskan bahwa Arema fokus mengikuti kompetisi dan turnamen resmi yang dikelola Badan Liga Indonesia. Apalagi, Arema sebagai pilot project pengelolaan klub profesional kini terus belajar dan meningkatkan kemandirian dan profesionalitasnya dalam mengelola klub sepak bola. (bola/row)
__________________

To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.


To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.
Hilman-Bukan-Superman is offline   Reply With Quote
Old 19-09-2010, 02:05 PM   #4
Andi Istiabudi
manager
Youtube: Andi Istiabudi
 
 
Andi Istiabudi's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Jakarta
Posts: 33,888
Thanks: 0
Thanked 2,334 Times in 1,748 Posts
Mentioned: 146 Post(s)
Andi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to behold


Default Re: Liga Primer Indonesia

Seharusnya PSSI memberikan dukungannya kepada LPI.
Sayangnya masih banyak klub eks Perserikatan, terlihat dari namanya yang biasanya PER... apa gitu. Mungkin kedepannya nama mereka bisa diubah. Misal Persebaya menjadi Surabaya United atau Surabaya Hijau, Persib menjadi Maung Bandung, Persija menjadi Jakarta FC dan lain-lain ...

Salah satu alasan saya mendukung LPI adalah karena sudah tidak relevan lagi APBD digunakan untuk mensubsidi klub. Masih banyak yang bisa dibantu seperti perbaikan puskesmas dan sekolah, perawatan jalan, pembersihan kali atau pembuatan taman dan lahan hijau ketimbang mensubsidi klub bola yang manfaatya kurang bisa dirasakan semua masyarakat.
Andi Istiabudi is offline   Reply With Quote
The Following User Says Thank You to Andi Istiabudi For This Useful Post:
Old 19-09-2010, 02:14 PM   #5
Hilman-Bukan-Superman
first team
@HilManUnited
 
 
Hilman-Bukan-Superman's Avatar
 
Join Date: Jan 2010
Location: Karawang
Posts: 2,603
Thanks: 246
Thanked 624 Times in 238 Posts
Mentioned: 41 Post(s)
Hilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to allHilman-Bukan-Superman is a name known to all
Visit Hilman-Bukan-Superman's Facebook Visit Hilman-Bukan-Superman's Twitter
Default Re: Liga Primer Indonesia

Quote:
Originally Posted by Andi Istiabudi View Post
Salah satu alasan saya mendukung LPI adalah karena sudah tidak relevan lagi APBD digunakan untuk mensubsidi klub. Masih banyak yang bisa dibantu seperti perbaikan puskesmas dan sekolah, perawatan jalan, pembersihan kali atau pembuatan taman dan lahan hijau ketimbang mensubsidi klub bola yang manfaatya kurang bisa dirasakan semua masyarakat.
Setuju bgt om andi..

Mungkin seharusnya smua peserta ISL mengikuti LPI..
Sehingga PSSI bisa introspeksi..
__________________

To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.


To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.
Hilman-Bukan-Superman is offline   Reply With Quote
Old 19-09-2010, 02:49 PM   #6
f3bry
first team
cidera bahu bagian bawah :(
 
 
f3bry's Avatar
 
Join Date: Feb 2010
Location: Surabaya
Posts: 1,572
Thanks: 11
Thanked 168 Times in 84 Posts
Mentioned: 0 Post(s)
f3bry is just really nicef3bry is just really nicef3bry is just really nicef3bry is just really nice


Visit f3bry's Facebook
Default Re: Liga Primer Indonesia

PSSI perlu intropeksi diri,,,kenapa koq gagasan ini bisa muncul,,,saya rasa alasannya bagus demi perkembangan sepak bola Nasional. Faktanya ISL selama ini tidak lebih dari sebuah liga yg menurut kacamata saya masih terkesan "amatir". Betapa banyak aturan main yang dilanggar oleh pihak penyelenggara. Membengkaknya anggaran club saya rasa salah satunya karena denda dan Sanksi Liga Yang Selama ini hanya melulu mengedepankan Materi tanpa di lihat sisi edukasinya bagi CLUB!!!!

Apapun Liganya yg Penting TIMNASnya Harus JAYA
f3bry is offline   Reply With Quote
Old 19-09-2010, 10:36 PM   #7
Andi Istiabudi
manager
Youtube: Andi Istiabudi
 
 
Andi Istiabudi's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Jakarta
Posts: 33,888
Thanks: 0
Thanked 2,334 Times in 1,748 Posts
Mentioned: 146 Post(s)
Andi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to behold


Default Re: Liga Primer Indonesia

Mudah-mudahan nantinya LPI juga mengedepankan persyaratan penggunaan stadion yang layak. Percuma saja jika pesertanya berkualitas namun sarana bermainnya tidak layak. Bukan mustahil resiko cideranya pemain makin besar. Selain itu aspek pembinaan supporter harus dibenahi, baik dalam bentuk organisasi maupun pengamanannya di dalam dan di luar stadion. Maju terus sepakbola nasional yang lebih baik !!!
Andi Istiabudi is offline   Reply With Quote
Old 21-09-2010, 12:25 PM   #8
Andi Istiabudi
manager
Youtube: Andi Istiabudi
 
 
Andi Istiabudi's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Jakarta
Posts: 33,888
Thanks: 0
Thanked 2,334 Times in 1,748 Posts
Mentioned: 146 Post(s)
Andi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to beholdAndi Istiabudi is a splendid one to behold


Default Re: Liga Primer Indonesia

Nurdin Halid Ancam Klub Yang Ikut LPI

Bola.net - Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid mengancam klub-klub yang sudah terdaftar di bawah keanggotaan PSSI jika mereka mengikuti Liga Premier Indonesia (LPI).

"Secara prinsip kami tak akan mengakui turnamen atau kompetisi yang tidak mendapat rekomendasi dari federasi (PSSI). Kompetisi resmi PSSI adalah tetap Liga Super Indonesia," ujar Nurdin Halid di Jakarta, Senin.

Hal itu dikatakan Nurdin di sela-sela acara halal bi halal yang digelar di rumah kediamannya di bilangan Cibubur yang dihadiri perwakilan 18 klub anggota ISL.

Terkait dengan munculnya Liga Primer Indonesia yang baru-baru ini dideklarasikan oleh sementara pihak, Nurdin mengatakan silakan saja menggulirkan turnamen itu.

"Kami tak mempunyai hal untuk membatasi atau melarangnya. Tetapi kami ingatkan bahwa tim yang terdaftar di bawah keanggotaan PSSI yang mengikuti LPI akan dikenai sanksi (hukuman), dan bentuk sanksi itu cukup banyak," ujarnya.

Sanksi tersebut, lanjutnya, adalah berlaku bagi klub, ofisial, pemain dan perangkat pertandingan yang selama ini sudah terdaftar sebagai anggota PSSI.

Acara halal bil halal tersebut dihadiri 18 klub Liga Super Indonesia dan juga pengurus PSSI diantaranya Manajer Persib Bandung H Umuh Muchtar, Ketua Umum Persija Jakarta Tony Tobias, Pelatih Arema Indonesia Miroslav Janu. (ant/fjr)

Source : http://www.bola.net
Andi Istiabudi is offline   Reply With Quote
Old 21-09-2010, 12:27 PM   #9
GL zone
captain
Freedom of Speech....!!!
 
 
GL zone's Avatar
 
Join Date: Jun 2009
Location: every where
Posts: 6,235
Thanks: 813
Thanked 425 Times in 273 Posts
Mentioned: 0 Post(s)
GL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to allGL zone is a name known to all
Default Re: Liga Primer Indonesia

jelas aja pssi ga setuju ada ny LPI

klo ISL ga ada mw dapet duit dari mana lg coba
__________________

To view links or images in signatures your post count must be 0 or greater. You currently have 0 posts.
GL zone is offline   Reply With Quote
Old 21-09-2010, 01:46 PM   #10
finza_13
first team
@FinzaKS
 
 
finza_13's Avatar
 
Join Date: Aug 2009
Location: Malang Melintang
Posts: 3,971
Thanks: 1,016
Thanked 541 Times in 224 Posts
Mentioned: 151 Post(s)
finza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to allfinza_13 is a name known to all
Visit finza_13's Twitter
Default Re: Liga Primer Indonesia

lanjutkan LPI
saatnya sepak bola Indonesia lebih profesional

finza_13 is offline   Reply With Quote
Reply


(View-All Members who have read this thread : 6
Ardiey11, Mahesa_Jenar, RedRob, vankyoet, word89vkodv

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
La Liga - News and Rumors nu_reccayasha General Football 165 16-01-2023 08:40 AM
Liga futsal internal 2018 Shaly Palopo 0 14-03-2018 08:47 PM
Liga Inggris atau Liga Europa? fredrian.seven United Lounge 13 04-05-2017 01:20 PM
Liga Futsal Intern United Indonesia Metro 2013 Maman sudirman Metro 0 10-11-2013 12:36 PM
BANDUNG - Liga Futsal MoB II Max25 Bandung 107 07-09-2009 02:42 PM



All times are GMT +8. The time now is 05:53 PM.
Powered by vBulletin® Version 3.8.2
Copyright ©2000 - 2024, Jelsoft Enterprises Ltd.
United Indonesia - Manchester United Supporters Club of Indonesia